JUARA 3 PEMBINAAN 10 PROGRAM POKOK PKK SE KABUPATEN

JUARA 3 PEMBINAAN 10 PROGRAM POKOK PKK SE KABUPATEN


PKK Desa Dawung, Kecamatan Jogorogo mendapatkan Juara 3 Tingkat Kecamatan se-Kabupaten Ngawi dalam rangka Pembinaan 10 Program Pokok PKK Kabupaten Ngawi. Semua tidak terlepas dari arahan dan binaan dari Ibu. Widuwiyanti Teguh Wahyudi selaku Ketua TP PKK Kecamatan Jogorogo. Pembinaan Administrasi PKK menuju tertib Administrasi yang baik dapat menjadi salah satu indikator keberhasilan pengelolaan organisasi, termasuk PKK Desa Dawung. Tertib administrasi ini dapat mempermudah pelaksanaan perencanaan, evaluasi dan pelaporan kegiatan PKK. Dalam upaya tersebut, TP PKK Kabupaten Ngawi beserta TP PKK Kecamatan Jogorogo mengadakan pembinaan penyusunan administrasi PKK Desa Dawung di Balai Desa Dawung.

Pembinaan juga dihadiri oleh pengurus PKK Desa Dawung dan kegiatan ini bertujuan memperbaiki pengelolaan administrasi. Seluruh pengurus baik itu Ketua, Bendahara dan Sekretariat serta Pokja I, II, III dan IV. Pada teknis pelaksanaan pembinaan, peserta dibagi menjadi kelompok – kelompok sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Masing-masing kelompok didampingi oleh pengurus TP PKK Kecamatan Jogorogo yang memberikan pembinaan sesuai dengan tupoksi. Peserta sangat antusias mengikuti acara ini karena dirasakan sangat bermanfaat dalam hal pengelolaan administrasi PKK Desa dan juga bermanfaat dalam peningkatan sumber daya manusia baik itu dalam bidang pemanfaatan lingkungan, gotong royong,ketrampilan, berkoprasi, kesehatan dan juga pelestarian lingkungan hidup.

Diharapkan dengan kegiatan PKK ini mampu mewujudkan pemberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesetaraan dan keadilan gender serta kesadaran hukum dan lingkungan.